Saturday, September 30, 2017

Brosur Mitsubishi Fuso FM215F tahun 1977

Fuso FM215F keluaran tahun 1977

Pada brosur yang diterbitkan sekitar tahun 1977 oleh distributor Mitsubishi Fuso PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors ditulis bahwa truck ini memiliki keunggulan sbb:

1. RUANG PENGEMUDI YANG LUAS
Dengan ruang yang luas, menyenangkan, pengontrolan yang mudah dan aman akan membuat pengemudi merasa seperti dirumah sendiri selama dalam perjalanan. Kaca depan yang terdiri hanya 1 lembar dan lebar memberikan pandanan luas kedepan.
Kaca spion yang besar dan kipas kaca yang kuat untuk segala macam cuaca menjamin pengemudian kendaraan lebih aman.

Truck ini juga diperlengkapi dengan stang kemudi yang dapat disetel, dan tempat duduk yang dapat dimaju mundurkan sejarak 140mm. Tempat duduk pengemudi terbuat dari bantalan busa urethan.
Tempat duduk yang tebal dan empuk dengan gerakan (cushion) vertical bersama-sama sandaran belakang yang berfungsi untuk menyerap getaran pada kondisi jalan - jalan yang buruk.

Ruang pengemudi yang luas ini dirancang dan dilengkapi dengan sistim ventilasi yang baik untuk menyenangkan pengemudi. Panel instrumen dibuat sedemikian rupa sehingga mudah dibaca oleh pengemudi. Tenaga spontan akan dihasilkan hanya dengan injakan kaki yang ringanpadapedal-pedal kontrol.

penjelasan produk FM215F tahun 1977

2. MESIN DIESEL 6D14-OA KUAT, PENGABUTAN LANGSUNG YANG EKONOMIS
Mesin ini dirancang agar bahan bakar dapat langsung dikabutkan ke dalam ruang pembakaran yang mengakibatkanpenghematan bahan bakar, oleh pembakaran yang baik dan pendinginan yang effisien.

Mesin 6D14-OA yang dipergunakan pada FM215F menghasilkan tenaga maksimum 160PS (JIS) / 3.000 Rpm dan momen maksimum 44 Kg-m (JIS) / 1.800 Rpm.
Keunggulan mesin ini memiliki momen yang besar pada putaran RPM yang rendah, sebagaimana yang diidam-idamkan sehingga mempermudah pengemudian dan tenaga yang siap untuk akselerasi.

3. LEBIH KUAT DAN DINAMIS
Truck Fuso Mitsubishi FM215F adalah truk yang kuat, mempunyai daya angkut yang besar, cepat dan tangkas sebagai truck kelas menengah. Bergerak secara lincah diantara lalu lintas yang padat, jalan-jalan yang sempit, tikungan-tikungan tajam, juga untuk pengangkutan jarak jauh.
 Mesin 6D14-OA dengan suara yang halus, polusi udara yang rendah, menjamin daya tahan yang lama, pemeliharaan yang mudah, dapat dipercaya serta hemat dalam pemakaiannya.

Para ahli dari Mitsubishi mengutamakan perhatiannya dalam merancangkan kenikmatan dan keamanan bagi pengemudi. Chassis truck ini dibuat sedemikian rupa untuk melayani pekerjaan berat, dan pengangkutan barang-barang berharga tanpa mengakibatkan suatu kerusakan.
Sistim pengereman lebih mengutamakan keselamatan, baik pengemudi maupun muatannya.

Itu informasi yang disampaikan pada brosur kendaraan Fuso FM215F ini....

Brosur FM215F tampak depan

Brosur FM215F tampak belakang


Wednesday, September 13, 2017

[4SALE] Manual Book Mitsubishi Jetstar Jadoel 1986-1989



Bagi anda yang membutuhkan buku manual mesin dan sasis Mitsubishi Jetstar lama versi Bahasa Indonesia saya kebetulan memilikinya. 

Tapi maaf buku ini merupakan foto copy karena aslinya saya sudah tidak memiliki lagi alias sudah rusak. 


Buku tersebut bisa dipesan langsung via email ke : achenk@gmail.com 


Atau pesan lewat SMS juga OK di 0818-66-55-68 


Barang akan dikirim setelah biaya transfer masuk ke rekening kami. 


Silakan SMS atau email untuk menanyakan harga dan nomor rekening. 


Harga buku belum termasuk ongkos kirim via TIKI atau JNE Buku juga bisa dibeli via tokopedia dan bukalapak, silakan klik link berikut ini: 


https://www.bukalapak.com/p/hobi-koleksi/buku/teknik/9vxafe-jual-buku-manual-mitsubishi-jetstar-lama-jadoel?keyword=


https://www.tokopedia.com/achenk177/manual-book-mitsubishi-jetstar-jadoel





Tuesday, September 12, 2017

Mitsubishi Colt Galant Hardtop AII Custom 1970

Colt Galant Hardtop A-II Custom 1970

Salah satu legenda mobil keren dimasanya,... mobil COLT GALANT ini sekelas MUSCLE CAR dari eropa dan america.

Colt Galant Hardtop A-II Custom 1970 ini merupakan mobil keluaran Mitsubishi pertama yang bergaya tanpa pillar samping dengan atap keras (hardtop). Dengan jendela samping yang terbuka lebar dan tingginya 30mm lebih rendah, model ini sangat populer di lingkungan perkotaan yang modern/canggih dan telah di expor ke Amerika Serikat untuk pertama kalinya dengan tipe sedan.
Colt Galant Hardtop A-II Custom 1970

"MITSUBISHI's first stylish pillar less hardtop. With side window fully opened and 30mm lower height this model was popular among the sophisticated city dweller and exported to the USA for the first time with sedan type".

Simak penampakannya, lokasi di ambil di Mitsubishi Auto Galery Okazaki - Japan

Spec. Colt Galant Hardtop A-II Custom 1970



Saturday, September 09, 2017

Mitsubishi Jetstar,...small MPV keluaran Mitsubishi tahun 1986-1989


Mengisi kekosongan segment small Pick Up dan Minibus di tahun 1986, setelah selesainya darma bakti Mitsubishi L100 atau Minicab. Distributor kendaraan Mitsubishi PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors atau PT.KTB memperkenalkan Mitsubishi Jetstar diawal bulan September 1986.
Produk kolaborasi antara Mitsubishi dan Daihatsu ini, menggunakan body dari Mitsubishi serta mesin dari Daihatsu 3 silinder yang waktu itu terkenal lumayan tangguh, maka lahir lah Mitsubishi Jetstar.

Mitsubishi Jetstar dijual dengan 3 tipe guna memenuhi kebutuhan konsumen di tanah air, dimana PT. KTB memasarkan:
1. Jetstar PICK UP
2. Jetstar MINIBUS ORIGINAL (type ROYAL & type DIPLOMAT)
3. Jetstar Bus CHASSIS.
Mitsubishi Jetstar type ROYAL keluaran thn 1989

Untuk jetstar Minibus Original sudah dari lahir memang berbentuk minibus dan ada dua tipe
1. Type ROYAL
Dilengkapi dengan interior dari bahan yang bermutu dan mewah, AC original Denso, ban radial serta body stripe dari KASHIZAWA Design.
Kelebihan lain dari type ROYAL adalah bangku tengah yang bisa berputar kearah belakang, yang di pesang lainnya belum ada, serta pintu tengah yang menganut SLIDING DOOR.
2. Type DIPLOMAT
Minibus yang berkualias tinggi dengan harga terjangkau dan sangat cocok untuk berbagai keperluan termasuk untuk bersantai, pintu penumpang juga sudah SLIDING DOOR.
JetstarType Diplomat juga sdh Sliding Door

Disegi dapur pacu, Mitsubishi Jetstar ditanamkan mesin Daihatsu 3 silinder 4 langkah, 1000cc yang mana telah disempurnakan pada bagian inlet dan outletnya mengalami proses polishing sehingga mempunyai karakteristik tersendiri khas Mitsubishi dan memberi daya dorong yang besar bagi Jetstar beda dengan saudara tuanya Daihatsu Hijet 1000.

Selain itu dengan pemakaian air cleaner yang berukuran besar, dapat mengungguli lawan-lawannya yang sekelas seperti Carry dan Hijet 1000 dalam hal kecepatan dan akselerasi.
Daya yang dihasilkan mesin Jetstar 47,82PS jauh lebih unggul dibanding dengan Carry, walaupun dalam spesifikasi di catalog carry mengklaim 55PS tapi kenyataannya setelah di lakukan test hanya 42,8PS saja. Itu artinya daya mesin carry masih kalah 5PS dibanding Jetstar.
Mesin Jetstar 3 silinder segaris 1000cc

Demikian informasi singkat mengenai Mitsubishi Jetstar, ditunggu episode lanjutan yang mengulas Mitsubishi Jetstar...

Dan bila memerlukan BUKU MANUAL MITSUBISHI JETSTAR bisa klik link dibawah ini:

https://www.tokopedia.com/achenk177/manual-book-mitsubishi-jetstar-jadoel

https://www.bukalapak.com/p/hobi-koleksi/buku/teknik/9vxafe-jual-buku-manual-mitsubishi-jetstar-lama-jadoel


Tuesday, September 05, 2017

Beberapa kendaraan yang pernah hadir dan menemani perjalanan hidup


Berikut ini beberapa kendaraan khususnya mobil penumpang, yang sempat hadir dalam mengarungi kehidupan ini, banyak suka duka dalam melaksanakan aktifitas keseharian bersama mereka,.....
Yoooook simak kendaraan apa saja siih ituuuu,....
1. Mitsubishi Minicab L100 Manual Transmission
2. Mitsubishi Jetstar Diplomat Manual Transmission
3. Nissan Sentra Sedan Manual Transmission
4. Mitsubishi Kuda GLS Diesel 2500cc Manual Transmission
5. Mitsubishi Kuda Diamond Bensin MPI 2000cc Manual Transmission
6. Suzuki Katana modification 4x4 Manual Transmission
7. Chevrolet Trooper Diesel 4x4 Manual Transmission
8. Mitsubishi Kuda Grandia Bensin MPI 2000cc Automatic Transmission
9. Mitsubishi Kuda Grandia Bensin MPI 2000cc Automatic Transmission
10. Mitsubishi Mirage GLS Automatic Transmission
11. Mitsubishi Outlander Sport GLS Automatic Transmission
12. Next Car - Mitsubishi Xpander