Sunday, January 21, 2018

BT-38 Mitsubishi Fuso Bus Traktor pertama di Jepang

BT-38 Bus Tractor pertama buatan Mitsubishi Fuso tahun 1932
Teknologi transportasi begitu berkembang saat ini, sampai-sampai yang namanya bus penumpang sudah begitu modern dan mewahnya dan kita sudah dimanjakan dengan perkembangan teknologi tersebut, alhasil perjalanan panjang tidak melelahkan dan kepuasan akan diperoleh.

Dahulu kala produsen kendaraan penumpang jenis bus banyak mengambil platform dari kendaraan truck, awalnya memang kendaraan truck lah yang dibutuhkan untuk angkutan orang dan juga barang.
Dengan fenomena ini, Mitsubishi Fuso salah satu produsen kendaraan niaga di Jepang ditahun 1932 meluncurkan gabungan kendaraan BUS dan TRUCK TRACKTOR, maka lahirlah BT-38 Mitsubishi Fuso Bus Tractor pertama di Jepang.

BT-38 ini dilihat sebagai inovasi cemerlang dan jawaban potensial untuk masalah transportasi jalan raya regional pada saat ekonomi di Jepang baru saja mulaimenanjak keluar dari masa depresi.
Bagaimana untuk mendapatkan sejumlah kecil orang dan barang ke tempat-tempat yang tidak secara langsung dilayani oleh jaringan kereta api dan bagaimana melakukannya agar lebih ekonomis? BT-38 yang didesign untuk mengangkut penumpang dan barang agaknya merupakan solusi yang sangat tepat waktu itu.
bagian belakang BT-38 ada semacam pengait utk trailer
BT-38 ini merupakan gabungan antara bus jenis tertutup dengan kapasitas 28 orangdengan truck trailer barang kapasitas 6 ton yang digandengkan pada bagian belakang bus. Bobot sasis dari BT-38 itu sendiri adalah 3300kg dan jarak wheel base 3,8meter, sementara mesin yang digunakan adalah tipe mesin bensin TU6 dengan kapasitas 100PK pada 2200rpm.

Saat unit BT-38 pertama beroperasi, konsumen banyak menuntut untuk dilakukan penyempurnaan pada kecepatan dan kemudahan manuver, karena banyak sekali dikeluhkan penumpang lamanya proses bongkar muat barang ke trailer dibelakang.
Dari keluhan2 tersebut akhirnya Mitsubishi hanya memproduksi 12 unit BT-38 saja.

Monday, January 01, 2018

[TIPS] Yuk Segarkan tampilan engine hood hole cover dan penutup baut batang wiper.


Karena sering nya terpapar panas matahari dan juga air hujan, sudah dipastikan cover atau penutup plastic dibagian luar kendaraan kita akan memudar dan berubah warna menjadi kusam. Begitu juga cover atau plastic penutup di bagian kap mesin bagian dalam juga penutup baut batang wiper akan menjadi jelek tampilannya.

Yuk kita segarkan tampilan cover dan penutup tadi, caranya gampang kok cukup siapkan alat dan bahan yang mudah didapat antara lain:
     1.      Amplas halus, jangan yang terlalu kasar nanti malah baret2 gak karuan.
     2.      Cat semprot warna hitam, saya pilih warna hitam doff.
     3.      Obeng minus atau pelat pipih atau pisau buat melepas cover engine hood.
     4.      Lap atau majun yang bersih.  
     5.      Sikat gigi bekas dan sabun.

     Proses pengerjaannya ikuti langkah berikut ini:
     1.      Lepaskan cover lubang engine hood atau kap mesin bagian dalam menggunakan obeng minus  atau pisau atau pelat pipih jangan lupa lapisi ujung nya dengan lap atau majun supaya cover tidak rusak.
     2.      Ungkit perlahan-lahan dari bagian luar nanti ada klip plastic yang menancap pada body. Kalau sudah kelamaan biasanya klip bisa patah karena rapuh termakan usia.
     3.      Bersihkan bagian body dan lubang kap mesin bagian dalam tadi dengan air sabun dan sikat menggunakan sikat gigi bekas lalu keringkan. (lihat gambar 1)
 
Gambar 1
     4.      Lepaskan cover yang satunya lagi langkahnya sama seperti poin 2 diatas.
     5.      Selanjutnya lepaskan penutup baut batang wiper dengan cara mengangkatnya kearah atas. Kalau sudah terangkat nanti ada baut batang wiper disisi dalamnya selanjutnya penutup bisa di tarik untuk dilepaskan. (lihat gambar 2).
 
Gambar 2
     6.      Amplaslah cover yang sudah dilepas tadi dengan amplas halus sampai rata begitu juga penutup baut batang wiper. (lihat gambar 3)
 
Gambar 3 
     7.      Cuci bersih cover dan penutup menggunakan air sabun dan siram dengan air bersih kemudian keringkan.
     8.      Semprotkan cat hitam pada permukaan cover dan penutup lakukan beberapa tahap sampai rata dan tidak belang. Gambar 4
Gambar 4
     9.   Diamkan dengan cara diangin-anginkan dan tunggu sampai benar-benar kering.  
   10.   Bila telah kering maka cover dan penutup bisa langsung kita pasang. Cara pasangnya mudah kok tinggal tekan pada ujung klip plastic nya.

Proses penyegaran sudah selesai dan kita bisa lihat hasilnya,..jadi Kinclong lagi kan. Gambar 5.
Gambar 5


Selamat mencoba,…dan keep spirit,….
Pengunjung yang baik selalu meninggalkan kesan dan pesan...!!! Terima kasih

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails